Usaha Pisang Crispy

Ide Usaha Pisang Crispy Isi Coklat Toping Keju

Posted on

Pisang adalah buah yang sedang berada di top level saat ini atau dapat dikatakan sedang naik daun. Pasalnya, hampir semua olahan makanan ringan berbahan dasar pisang; mulai dari pisang crispy, pisang coklat, nugget psang, bolu pisang, sale, sampai kripik pisang aneka rasa.

Ide Usaha Pisang Crispy Isi Coklat Toping Keju | kuliner
membuat pisang krispy

Mengapa pisang menjadi pilihan? Jawabannya adalah karena pisang mudah didapatkan, dan proses pembuatan makanan-makanan tersebut dapat dikatakan cukup mudah. Pisang juga sangat disukai oleh masyarakat,dan  hampir semua kalangan bisa mengkonsumsi berbagai jenis pisang, mulai dari balita hingga dewasa;  tanpa khawatir akan adanya efek yang timbul.

Kali ini saya akan membahas tentang bagaimana cara membuat Pisang Crispy isi Coklat toping Keju dan coklat. Namn sebelum berbicara jauh tengtang cara pembuatan pisang Crispy ini. Ada baiknya kita mengenal buah yang sangat terkenal ini.

Asal Mula Buah Pisang

Pisang atau buah pisang yang dalam bahasa inggris disebut dengan banana telah ditemukan sekitar 5000 tahun SM (Sebelum Masehi). Berdasarkan sejarah, buah pisang pertama kali berasal dari kawasan Asia Tenggara, hal ini disebabkan karena buah ini sangat cocok untuk tumbuh diiklim tropis.