Selamat datang di berwirausaha, kesempatan kali ini kami ingin mengajak anda mengulas peluang usaha kuliner rujak, apakah usaha ini menghasilkan, berapa modal yang diperlukan, bagaimana cara pembuatannya, dan ulasan lainnya, selamat membaca.
Apakah anda salah satu penggemar rujak atau memilikiikenginan untuk mencoba memulai usaha jajanan yang satu ini?
Rujak atau sering di kenal juga dengan petis atau petisan merupakan sebuah kuliner/jajanan khas yang dibuat dari berbagai buah buahan seperti bengkoang, jambu, pepaya, timun, mangga muda, dan buah lainnya di kupas kemudian di potong potong, cara makanya adalah dengan di oleskan kedalam sambel kacang gula merah yang super pedas dan nikmat.
Hem bikin lidah ngilu membayangkan rasanya yang nikmat.
Apa kelebihan usaha jajanan Rujak atau petis ini ?
- Modal bisa di sesuaikan dengan keadaan budget/keuangan anda.
Bisa dilakukan dimana saja baik di lingkungan pasar, taman, sekitaran pusat perbelanjaan, dan juga tempat tempat ramai lainnya.
Tidak memerlukan lokasi yang terlalu luas, karena bisa juga dijual di pinggir jalan dengan gerobak.
Bisa dijadikan usaha sampingan terutama untuk ibu ibu dan mahasiswa.
Menghasilkan keuntungan yang cukup menggiurkan.
Bisa dijadikan pendamping untuk usaha lain terutama es buah.
Apakah usaha jualan rujak buah menghasilkan?
Mungkin ada sebagian orang yang memandang remeh usaha petis ini, tapi perlu kami tekankan jika usaha ini adalah salah satu usaha yang tergolong menjanjikan
karena banyaknya peminat makanan yang satu ini terutama pada siang hari cuaca panas.
Jika tidak percaya anda bisa berkaca pada bapak slamet penjual pecel azzizi dengan modal gerobakk dorong beliau setiap hari manggkal didepan sebuah kampus swasta di daerah kami, setiap harinya beliau berjualan dari jam 10 sampai jam 5 sore dan mampu membawa pulang uang antara 200 sampai 250 ribu perharinya. Bayangkan berapa penghasilan bapak slamet ini dalam satu bulannya.
Berapa modal usaha petis?
Untuk modal sebenarnya tidak terlalu besar dan bisa menyesuaikan dengan modal yang anda miliki, untuk gambaran berikut ini kami berikan gambaran apa saja alat yang sekiranya diperlukan beserta harganya :
Peralatan: |
Harga: |
Gerobak |
1.500.000 |
ulekan |
30.000 |
coletan sambel/sendok sambel. |
5.000 |
pisau |
10.000 |
bungkus dan plastik |
8.000 |
sewa lokasi/ruko |
sesuai harga sewa |
lain lain |
sesuai keperluan |
*perlu di perhatikan modal yang anda keluarkan nantinya bisa saja berbeda jauh karena harga harga di atas hanyalah untuk memberikan gambaran saja
Bagaimana Proses Pembuatan petisan/rujak buah?
- Kupas buah buahan dan potong potong sesuai dengan ukuran yang anda tentukan, lalu letakkan dalam sebuah wadah/piring atau buisa juga langsung di bungkus.
- Siapkan bumbu sambalnya, yaitu cabe, Kacang tanah goreng, Gula merah dan sedikit garam di ulek hingga halus. Anda bisa tambahkan sedikit buah belimbing untuk menambahkan rasa kecut dan juga agar sambel agak encer (sesuai selera).
- Sambel disiramkan keatas piring berisi buah atau di bungkus terpisah.
- Rujak buah sudah Jadi dan siap di berikan kepada pelanggan.
Tips memulai usaha kuliner petis
1. Lokasi
Sebelum memulai usaha petis ini ada baiknya dilakukan di tempat yang ramai dilewati orang, seperti depan kampus, samping taman, pusat perbelanjaan dan tempat tempat lain yang potensial untuk jualan. Kaji terlebih dahulu tempat yang hendak anda jadikan sebagai lokasi untuk berjualan, perhitungkan apakah kira kita nantinya bakalan ramai atau tidak, pertimbangan ini penting karena lokasi sangat menentukan laris tidaknya usaha petis ini kedepannya.
2. Pelayanan
Petis ini makanan yang umum dan bisa di buat oleh semua orang yang di cari pelanggan disini adalah kepraktisan dan juga pelayanan, jadi usahakan memberikan pelayanan terbaik pada para pelanggan agar mereka tidak segan untuk kembali membeli petis anda lagi.
Usahakan juga selalu ramah setiap kali melayani.
3. Harga
Jika petis azizi perbungkus besar nya (berisi hampir satu piring besar + sambel satu plastik) di tawarkan dengan harga 12.000 perbungkusnya, untuk anda anda sarankan harganya jangan teralu mahal apalagi baru awal merintis usahakan memulai dengan harga promosi dulu, pecel azizi juga dulunya Cuma 7 ribu tetapi dari waktu ke waktu mengalami penaikan dan sekarang sudah mencapai harga 12 ribuan.
Mungkin Cuma itu dulu yang bisa kami bagikan pada kesempatan kali ini tentang peluang bisnis kuliner petisan yang menjanjikan, semoga bermanfaat dan sekses selalu dengan usaha anda. Sampai jumpa lagi di lain kesempatan.
Bagi yang ingin gula merah aren asli untuk bahan petis bisa hubungi saya wa 085840177941/082261282247 . Anton Sanjaya
Cocok ini, usaha rujak buah emang betul tidak membutuhkan anggaran yang besar namun keuntungan yang didapat menakjubkan sehingga akan balik modal dalam waktu yang relatif singkat.