Budidaya Ikan Mujair begini memulainya

Posted on

Selamat datang di berwirausaha, pada Kesempatan kali ini kami akan mengajak anda membahas mengenai Peluang usaha Budidaya Ikan Mujair, apa saja manfaat serta kandungan gizi ikan ini, berapa harganya dipasaran, Kenapa usaha budidaya ikan mujair ini layak dikerjakan, selamat membaca

budidaya ikan mujaer

Ikan mujair atau ada juga yang menyebutnya ikan mujaer memiliki nama latin (Oreochrom is mossambicus) adalah sejenis ikan budidaya air tawar yang merupakan salah satu jenis ikan konsumsi yang cukup dikenal masyarakat.

Nama Ikan mujair ini diambil dari nama penemunya yakni bapak mujair yang diperkirakan pertama kali ditemukan di sungai serang blitar, jawatimur, tahun 1939.

Ikan mujair ini sendiri banyak dipilih masyarakat untuk dikonsumsi karena memiliki rasa yang enak, gurih, tidak amis dan mudah di peroleh.

Jenis Ikan Mujair
Ada beberapa jenis ikan mujair yang sering dibudidayakan di Indonesia antara lain :

  • ikan mujair biasa
  • ikan mujair nila
  • ikan mujair merah yang sering disingkat sebagai jamerah atau mujarah
  • dan yang terakhir adalah ikan mujair albin.

Semuanya jenis mujaer yang kami sebutkan diatas merupakan jenis-jenis ikan yang dapat dikonsumsi.