Selamat datang di berwirausaha, pada Kesempatan kali ini kami akan mengajak anda membahas mengenai Peluang usaha Budidaya Ikan Mujair, apa saja manfaat serta kandungan gizi ikan ini, berapa harganya dipasaran, Kenapa usaha budidaya ikan mujair ini layak dikerjakan, selamat membaca
Ikan mujair atau ada juga yang menyebutnya ikan mujaer memiliki nama latin (Oreochrom is mossambicus) adalah sejenis ikan budidaya air tawar yang merupakan salah satu jenis ikan konsumsi yang cukup dikenal masyarakat.
Nama Ikan mujair ini diambil dari nama penemunya yakni bapak mujair yang diperkirakan pertama kali ditemukan di sungai serang blitar, jawatimur, tahun 1939.
Ikan mujair ini sendiri banyak dipilih masyarakat untuk dikonsumsi karena memiliki rasa yang enak, gurih, tidak amis dan mudah di peroleh.
Jenis Ikan Mujair
Ada beberapa jenis ikan mujair yang sering dibudidayakan di Indonesia antara lain :
- ikan mujair biasa
- ikan mujair nila
- ikan mujair merah yang sering disingkat sebagai jamerah atau mujarah
- dan yang terakhir adalah ikan mujair albin.
Semuanya jenis mujaer yang kami sebutkan diatas merupakan jenis-jenis ikan yang dapat dikonsumsi.
Manfaat dan kandungan ikan mujair
Kandungan gizi yang terdapat pada daging ikan mujair ini sebenarnya cukup lengkap, diantaranya seperti vitamin, mineral, lemak, karbohidrat, kalsium dan protein. Selain itu ikan mujair juga mengandung zat zat lain seperti omega3, selenium, fosfor, kalium, vitamin A, B1, B12, B3, B6, dan B5 yang sangat di butuhkan oleh tubuh.
*catatan tambahan :
Teliti dalam memilih ikan mujair, terutama perhatikan asal tempat budidayanya, jangan sampai berasal dari kolam yang tercemar limbah pabrik. Karena pada dasarnya ikan mujair memiliki sifat alami sebagai pembersih bahan detritus dan memiki kemampuan menyerap racun.
Berapakah harga ikan muajer di pasaran
Sebenarnya menurut informasi yang kami dapat, harga ikan mujair ini sangat relatif dan juga berbeda beda setiap daerahnya. Tapi sebagai gambaran saja ikan mujaer di bandrol dengan harga antara 15 ribu sampai 25 ribu perkilo, bahkan dalam beberapa kasus didaerah tertentu ikan ini bisa mencapai harga diatas 30 ribuan perkilo.
Kelebihan budidaya ikan mujair
1. Cepat besar
Mungkin sudah banyak yang tau jika Ikan mujair adalah salah satu ikan yang sangat mudah berkembang biak dan juga sangat cepat perkembangannya, sehingga ikan mujair cocok untuk dijadikan salah satu bentuk usaha budidaya yang jangka waktunya singkat, bahkan saking cepatkan ikan ini dianggap mampu mengganggu habitat alami ikan jenis lain jika dibudidaya bersama jenis ikan lain, hal ini karena ikan mujair ini cepat berkembang dan serakah serta bisa memakan habis pakan ikan lain.
2. Adaptasi dan kemampuan bertahan hidupnya tinggi
Ikan ini juga memiliki daya adaptasi yang cukup baik sehingga mampu hidup di berbagai kondisi serta lokasi daerah di indonesia.
3. Tidak pilih pilih makanan
Ikan mujair sendiri bisa dikatakan ikan yang tidak rewel dalam hal pakan, karena apa saja doyan, makanya ikan ini dianggap sebagai salah satu ikan yang serakah.
Sebenarnya masih banyak lagi kelebihan yang membuat kenapa ikan mujair ini layak untuk di budidaya.
Cara Budidaya/Cara beternak dan cara budidaya ikan mujair sendiri tergolong cukup mudah karena peternak hanya perlu mempersiapkan kolam sebagai tempat budidaya.
Artikelnya bagus dan menarik semoga semakin sukses
Terima kasih sudah mem-bagi2 ilmu.
Tolong dirinci porsi pakan sesuai umur dan bobot ikan dan apa saja nama2 pellet yg terbukti menghasilkan ikan mujair yg besar dlm waktu yg singkat.
makasih artikelnya sangat bermanfaat sekali. ditunggu artikel menarik lainnya ya. Sukses selalu. kunjungi juga website kami http://bagusaquaticfarm.com/